Judul : Rahasia Tergelap
Penulis : Lexie Xu
Penerbit : Gramedia
Tebal : 296
"Seandainya hidup ini bisa berakhir bahagia selamanya. Tapi inilah akhir terbaik yang bisa kudapatkan."
BLURB
Giselle tidak pernah menyangka Merly akan mengakhiri hidupnya dengan terjun dari atap gedung kampus. Setahu Giselle, Merly termasuk cewek ceria yang tak pernah punya masalah, tapi kenapa cewek itu bunuh diri?
Saat sedang berduka atas kematian Merly, Daryl yang sudah lama disukai Giselle, datang. Di tengah kebersamaan mereka, Giselle jadi tahu bahwa ada yang tak beres dengan kematian Merly. Ia menduga Merly tidak bunuh diri, melainkan dibunuh.
Belum sempat menguak misteri kematian Merly, salah satu sahabatnya, Ella, juga terjun dari atas gedung kampus. Kali ini Giselle makin yakin ada dalang dari kematian dua temannya itu. Daryl dan kawan-kawannya pun merasakan hal yang sama, sampai-sampai mereka menyewa jasa bantuan Erika Guruh, hacker legendaris di kampus tersebut.
- - - - - - - -
Kembali lagi dengan cerita Ka Lexie Xu yang kembali membuat aku jadi penasaran sekaligus deg-degan karena takut. Hahahah..
Kali ini, ceritanya tentang dunia kampus. Tapi nggak munculin Erika Guruh and the gank secara langsung. Jadi, di sini, ada Giselle, si cewek dengan kepribadian 4D, yang artinya, dia itu berpikir di luar jalan pikiran manusia pada umumnya. Doyannya mainan criminal case di handphonenya. Giselle ini punya beberapa sahabat. Paulin, peraih IPK cumlaude, dengan tubuh tinggi dan rambut sebahu. Ella, cewek yang terkadang tempramental dan mantan tomboi. Bea, si cewek populer. Dan Delilah, si cewek cerdas dan atletis, sayangnya kehidupan keluarganya nggak begitu bagus.
Dan kali ini, giliran dari kubu cowok, ada Daryl, cowok yang bisa dibilang ganteng, idola se-kampus Persada Internasional. Josh, cowok pendek yang sering dipanggil suhu.Justin, si cowok rapi dan kadang supersensi. Grey, cowok yang sering dikait-kaitkan dengan film vulgar yang diperankan oleh Jamie Dornan, seringkali dia disebut-sebut anak hiperaktif dan juga pretty boy. Hyuga. Seperti Giselle, dia memiliki kepribadian 4D. Dan Dante, cowok yang mengambil jurusan Akutansi seperti Giselle. Sedangkan yang lainnya mengambil jurusan Teknik.
Awalnya, kehidupan Giselle dkk, dan Daryl dkk biasa aja. Sampai Daryl melihat sendiri kejadian bunuh diri, tepat di depannya. Daryl terang aja kaget. Gimana nggak, adegan terjun dari gedung berlantai sekian dan jatuh tepat di depannya? Cuma orang yang psycho aja yang santai. Kampus langsung gempar. Anehnya, polisi cuma menganggap ini adegan bunuh diri biasa. Padahal Daryl dkk yakin, ini bukan cuma sekadar bunuh diri! Giselle yang mendengar kabar ini pun kaget. Karena korban bunuh diri yang bernama Merly ini adalah salah satu orang yang dikenal Giselle cukup dekat. Hal ini jelas aja bikin dia shock.
Kejadian bunuh diri Merly jadi satu alasan Daryl deket sama Giselle, cewek yang dulu pernah ditolongnya. Nah, kali ini mereka bersatu untuk ngurus masalah Merly. Tapi belum sampai masalah ini selesai, masalah kembali datang. Ella, sahabat Giselle sendiri, bunuh diri. Sama kejadiannya dengan Merly. Di sini, Giselle rasanya hampa. Karena sebelumnya, Giselle melihat sendiri, bagaimana Ella bertengkar dengan Bea. Selain itu, Giselle juga sempat dimusuhi oleh Ella akibat pertengkarannya dengan Bea. Dan lagi-lagi, kejadian ini dianggap bunuh diri biasa.
Akhirnya, Daryl dkk, minta bantuan Erika, karena mereka ngerasa, di handphone yang mereka temuin itu nggak bisa diutak-atik lagi.Tapi siapa sangka, kali ini target selanjutnya malah Giselle? Apalagi sang pembunuh, tau kalau Giselle dan Daryl lagi ngadain penyelidikan?
Novel Kak Lex kali ini, nggak ketebak! Lagi-lagi. Hahaha.. Gimana nggak? Pembunuhnya terselubung banget! Tapi tetep ada thriller-thrillernya gitu. Bikin deg-degan dan parno abis! Tapi sayangnya menurutku, novel yang kali ini, terlalu banyak percakapan. Jadi aku kurang suka gitu. Kurang seru menurutku, karena terlalu banyaknya percakapan. Apalagi, kali ini tokohnya juga cukup banyak juga. Mungkin baru perkenalan kali yak. Hihihi..
No comments:
Post a Comment