Wednesday, April 18, 2018

[Blogtour] Aroma Karsa


Judul : Aroma Karsa

Penulis : Dee Lestari

Penerbit : Bentang Pustaka

Tebal : 696 Halaman

"Di mana pun, dengan cara apa pun, aku akan memenangkanmu."


BLURB

Dari sebuah lontar kuno, Raras Prayagung mengetahui bahwa Puspa Karsa yang dikenalnya sebagai dongeng ternyata tanaman sungguhan yang tersembunyi di tempat rahasia.

Obsesi Raras memburu Puspa Karsa, bunga sakti yang konon mampu mengendalikan kehendak dan cuma bisa diidentifikasi melalui aroma, mempertemukannya dengan Jati Wesi.

 Jati memiliki penciuman luar biasa. Di TPA Bantar Gebang, tempatnya tumbuh besar, ia dijuluki si Hidung Tikus.Dari berbagai pekerjaan yang dilakoninya untuk bertahan hidup, satu yang paling Jati banggakan, yakni meracik parfum.

Kemampuan Jati memikat Raras. Bukan hanya mempekerjakan Jati di perusahannya, Raras ikut mengundang Jati masuk ke dalam kehidupan pribadinya. Bertemulah Jati dengan Tanaya Suma, anak tunggal Raras yang memiliki kemampuan serupa dengannya.

Semakin Jatu terlibat dengan keluarga Prayagung dan Puspa Karsa, semakin banyak misteri yang ia temukan, tentang dirinya dan masa lalu yang tak pernah ia tahu.

- - - - - - - - - 

Jati Wesi, seorang lelaki yang bisa dibilang pekerja serabutan. Bagaimana tidak? Pekerjaannya banyak. Mulai dari tukang kebun, tukang racik parfum, hingga menjadi tukang pupuk. Semua hal akan dilakoninya selama dia bisa. Satu kesalahan membuat dia harus melepaskan semua pekerjaannya. Ya, parfum yang diracik oleh Jati, membuat dia tersandung kasus hukum. Pilihannya adalah ikut pemilik tersebut kerja di perusahaan parfumnya, atau memilih tetap di Bantar Gebang, tapi dia harus di penjara.
"Ada kalanya Jati iri dengan orang lain yang bisa berinteraksi dengan sesama tanpa perlu tahu apakah lawan bicaranya sedang datang bulan, sedang konstipasi, sedang diare, baru bersanggama, dan apa saja yang mereka makan, minum atau terselip di gigi." - P. 96 to 97
Jati, memiliki indra keenam pada hidungnya. Dia bisa membaui sesuatu, bahkan meskipun jaraknya jauh dari tempatnya saat itu. Cukup menyenangkan bukan? Memiliki kelebihan seperti itu. Hal inilah yang membuat Raras, pemilik Kemara, perusahaan kosmetik.  Selain itu, Raras sendiri memiliki satu misi. Misi yang timbul sejak Neneknya, pendiri Kemara, meninggal. Dia hanya diberi tahu tentang satu fakta. Bahwa Puspa Karsa yang selama ini dia dongengkan, bukanlah sebuah dongeng. Melainkan sebuah fakta. Dan dari situlah, keinginan besar Raras tumbuh.

Novel kesekian Kak Dee yang baru aja aku baca. Kenapa? Karena menurutku, dulunya karya Kak Dee ini membutuhkan waktu untuk berpikir. Tapi begitu aku ada tawaran buat baca Aroma Karsa, aku langsung ngajuin diri! Nggak pake mikir 2x. Hahaha..Apalagi sebelumnya liat gimana kak Dee lagi di Bantar Gebang, kak Dee lagi proses penulisan dan penerbitan. Makin penasaran! Jujur aja, baca Aroma Karsa ini mengalir banget. Beneran. Dannn.. Pas aku baca, suasananya jadi berubah magis gitu. Kayak ada yang narik kita buat selalu baca Aroma Karsa.

Latar yang dipake di novel ini, kalo aku bilang campuran ya. Karena ada Empu-Empu gitu. Jadi kayak ada jaman kerajaannya. Kerajaan Jawa gitu. Kalo kalian dulu pas pelajaran Sejarah nggak tidur atau bolos, pasti tau deh dikit-dikit. Hihihi.. Dan entah kenapa, tokoh yang paling favorit itu Jati! Bener-bener deh ya, Jati itu misterius tapi nyenengin gitu. Nggak cuma itu aja, ini mengajarkan kita biar nggak serakah dan egois. Karena segala sesuatu yang berlebihan dan ambisius, bisa bikin kita celaka. Karena emang nggak semua hal harus bisa kita dapetin.

Ah iya, buat anak di bawah umur, mundur sedikit ya! Hihi.. Soalnya ada adegan yang nggak patut gitu. Tapi so far, tulisan kak Dee bikin penasaran buat balik halaman selanjutnya! Meskipun akhirnya, aku ngrasa masih agak gantung gitu.

No comments:

Post a Comment