Judul : Meter/Second
Penulis : Debbie Widjaja, Kent Sutjipto
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tebal : Meter 173 Halaman ; Second 158 Halaman
"To make a relationship last, love isn't all you need. You need to be going to the same direction at the same speed, too."
BLURB :
To make a relationship last. LOVE isn't all you need
Second
You need to be going to the same direction at the same speed, too
- - - - - - -
Novel ini terbagi menjadi 2 bagian, yaitu meter dan second. Keduanya menceritakan tentang masa SMA 2 orang siswa, yaitu Agus dan Filia. Tentang kehidupan mereka di Jakarta dan Seattle.
Di bagian Meter, menceritakan kehidupan Filia, bagaimana masa sekolahnya, persahabatannya dengan Rhea yang menganggap semua cowok adalah pangeran kodok yang harus dicium supaya dia bisa tau, mana pangeran kodoknya, dan juga pertemuannya dengan sahabat masa kecilnya. Jason. Cerita ini ditulis dengan gaya anak SMA di masanya, yang berarti 4 tahun yang lalu. Hehehehe. Belum lagi ada moral cerita yang diselipkan di bagian ini loh.
Di bagian Second, menceritakan kehidupan Agus sebagai siswa SMA di Seattle, dengan segala kehidupan luar negeri yang bebas dan juga serba mandiri. Bagaimana kehidupan pertemanan dan juga percintaan Agus yang LDR dengan Bebeth, sang kekasih yang berada di Indonesia. Belum lagi kesehariannya yang sering di'serang' oleh anjing milik teman sekontrakannya.
Novel ini menarik. Baik dari cover sampai isi ceritanya. Awal mula aku beli novel ini, karena temenku yang beli, dan aku liat cover novelnya yang menarik. Dan jangan bayangin itu 2 buku ya. Itu setengah-setengah, yang which is, aku ngedit fotonya. Hahahahha... Genre teenlit yang menceritakan kehidupan anak SMA dengan segala pergumulannya. Bahasanya tinggi banget ya? Hahhaha.. Yang jelas, buku ini asik buat dibaca dan page turner banget.
No comments:
Post a Comment